Jumat, Januari 16, 2009

Cianjur Turut Kutuk Penyerangan Israel di Palestina : KFC jadi sasaran massa

Aksi Solidaritas mengutuk penyerangan Israel terhadap Palestina kembali digelar. Kali ini, Himpunan Umat Islam Cianjur yang tergabung dalam 53 organisasi, termasuk Ormas, Himpunan Islam dan BEM Universitas se-cianjur turun ke jalan dengan menggelar Long march yang dimulai di lapangan Prawatasari Joglo melewati sepanjang jalan Pangeran Hidayatulloh menuju Kantor Pemerintah Daerah ( PEMDA ) Kabupaten Cianjur. Arak-arakan bendera serta spanduk-spanduk yang mengutuk keras tindakan penyerangan yang dilakukan zionis Israel yang telah menewaskan ratusan orang kaum muslim dan melukai ratusan orang warga sipil termasuk wanita dan anak-anak yang tidak berdosa.
Tak kurang dari 120 personil keamanan yang tergabung dari satuan Polres, Polsek dan LLAJ diturunkan untuk mengamankan aksi tersebut. Tak hanya itu, aksi inipun menyerukan pemboikotan terhadap produk-produk Amerika dan Australia yang kini beredar bebas di Cianjur. Kalifornia Fried Chicken ( KFC ) yang berada dalam kawasan sebuah pusat perbelanjaan ( Toserba Selamat ) tentu menjadi sasaran massa karena berada dalam jalur aksi Long March. Penyegelan dengan coretan pilok atas nama umat islam terpampang jelas diantara kaca dan tembok Toserba, yang saat itu sengaja tutup karena akan adanya aksi penyegelan tersebut. Meskipun, stand CFC sebenarnya sudah dipindahkan posisinya ke bagian dalam Toko. Seruan yang cukup lama disampaikan ini, sontak membuat laju jalan kendaraan menjadi macet total dan mengganggu arus lalu lintas.
Aksipun dilanjutkan dengan menyisir sepanjang jalan dan berakhir di depan gerbang kantor PEMDA dengan orasi-orasi kutukan dan kecaman terhadap Israel. Tak luput, “ritual” membakar Ban mobil diatas karton bergambar bendera Israel, menjadi objek menarik yang mengundang reaksi masyarakat sekitar untuk turut menonton aksi tersebut. Sehingga polisi dengan sigap, mengalihkan jalur kendaraan umum yang melewati kawasan jalan siti jenab ke arah jalan raya, untuk menghindari kemacetan total arus kendaraan.
Audiensi yang dilakukan oleh perwakilan pihak massa dengan anggota Dewan, ialah menyerukan agar Pemerintah Daerah kabupaten Cianjur untuk lebih Pro aktif dan peduli terhadap saudara-saudara muslim di Palestina.
( Padahal, saudara kita di Papua yang terkena gempa, lebih membutuhkan perhatian seperti ini dari kawan-kawan massa ), ironis sekali..

Tepat jam 11.05, aksi mulai reda dan massa mulai meninggalkan kantor PEMDA dan menuju Mesjid Agung karena akan dilakukan Istigosah dan renungan bersama setelah shalat Jumat dilaksanakan bersama jemaat yang lain yang menyerukan agar melakukan doa bersama di setiap mesjid, majelis ta’lim maupun pondok pesantren serta melakukan Qunut Najilah setiap waktu shalat untuk mendoakan muslim Palestina yang menderita.



Nb : Himpunan Umat Islam se-kabupaten Cianjur

NU, MUHAMMADIYAH, PERSIS, SI, SII, PUI, BKSWI, FATAYAT NU, AISYIAH, PERSISTRI, WANITA SI, WAITA FUI, GPI, GP-ANSHOR, GARIS, PEMUDA MUHAMMADIYAH, PEMUDA MUSLIMIN, PPUI, NASYIATUL AISYIAH, PEMUDI PERSIS, HIMA PERSIS, IMM, HIMI PERSIS, DDII, DMI, BKPRMI, HAMINA, FRONT HIZHBULLOH, ISNU, KBA PII, HMI, PMII, IRM, HIZBUL WATHON, KAMMI, HISAB, SARASI IMAM, MIMBAR, RESSANT, HAMIDA, TIM PENGACARA MUSLIM, HTI, ALIANSI UMAT ISLAM CIANJUR, GMMC, MUSLIMAH GPI, BEM SE-CIANJUR.

( Chika )

1 komentar:

Just Ocied mengatakan...

salam kenal, Ocied Poltekpos bandung
keren jga webnya,,
smga unpi tmbah mju,,

Posting Komentar

Kasiiiih koment yang membangun yaaah....biar tetep semangat nulisnya...hehehe...tp insya allah kita terima apapun juga yang penting Kalian isi buku tamu okay !!!